10 Kegiatan Pradnya Mart di Tahun 2022

32

Tahun 2022 telah berakhir, tentu saja Pradnya Mart telah melakukan berbagai macam kegiatan selama tahun 2022. Mulai dari kegiatan donasi yang berlangsung di bawah naungan Pradnya Donasi, maupun event besar seperti lomba mewarnai. Tentunya kesuksesan kegiatan ini berawal dari mimpi dan disempurnakan oleh kerja keras tim dan dukungan customer setia Pradnya Mart. Untuk itulah, berikut kami rangkum sepuluh kegiatan Pradnya Mart di tahun 2022.

1. Bagi Takjil Gratis

Dokumentasi Pradnya

Kegiatan donasi Pradnya bisa dilakukan di mana saja dan dalam bentuk apa saja. Salah satunya adalah kegiatan bagi-bagi takjil gratis dalam momen bulan Ramadan tahun 2022. Bagi takjil ini mengambil dua tempat, yang pertama di sekitaran toko Pradnya Mart Gunung Agung. Kemudian yang kedua berada di sekitar toko Pradnya Mart WR Supratman. Ada total lebih 500 buah takjil yang dibagikan kepada masyarakat yang melintas.

2. Donor Darah bersama Customer Pradnya Mart

Dokumentasi Pradnya

Dalam memperingati HUT RI ke-77 sekaligus memperingati HUT Pradnya Mart yang je-15, Pradnya Mart menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan ini langsung menggandeng PMI Kota Denpasar untuk berkolaborasi. Total kurang lebih 50 customer Pradnya Mart bergabung dalam kegiatan ini. Donor Darah Pradnya Mart adalah kegiatan perdana yang dilakukan di toko Pradnya Mart Gunung Agung. Darah yang didonorkan oleh customer akan didistribusikan langsung oleh PMI Kota Denpasar kepada mereka yang membutuhkan.

Baca juga : Kegiatan Donor Darah dalam Rangka HUT Pradnya Mart

3. Main ke Pantai

Dokumentasi Pradnya

Sebagai sebuah perusahaan yang memiliki lebih dari 60 karyawan, tentunya Pradnya Mart juga memberikan kesejahteraan bagi para karyawannya. Salah satunya adah fasilitas bermain ke pantai untuk meningkatkan kerjasama dan semangat antar tim. Kegiatan ini berlangsung di Pantai Karang pada 23 April 2022 dengan melibatkan seluruh keluarga besar Pradnya Mart mulai dari tim di toko, tim di head office, tim di gudang, tim manajemen sampai jajaran direksi dan komisaris. Melalui beberapa permainan, terlihat kekompakan dan keceriaan pada semua tim Pradnya Mart yang terlibat.

4. Seminar Pradnya

Kegiatan Pradnya Mart
Dokumentasi Pradnya

Kegiatan Pradnya Mart di tahun 2022 lainnya yang tidak kalah penting adalah Seminar Pradnya. Kegiatan ini adalah rangkaian program manajemen SDM untuk memfasilitasi dukungan, ilmu, motivasi kepada karyawan Pradnya Mart setiap tahunnya. Seminar Pradnya tahun ini diselenggarakan pada tanggal 1 Juni 2022 berlokasi di Hotel Taman Wisata. Kegiatan ini dilakukan secara full sejak pagi pukul delapan sampai pukul sepuluh malam. Harapannya, semua tim Pradnya Mart mendapatkan motivasi, dukungan dan ilmu melalui adanya kegiatan seminar ini.

5. Menjadi Narasumber pada Kegiatan Sekolah

Kegiatan Pradnya Mart
Dokumentasi Pradnya

Sesuai dengan visi Pradnya Mart yaitu membantu mencerdaskan kehidupan anak bangsa, Pradnya Mart juga terlibat dalam setiap program yang berorientasi pada pendidikan. Oleh karenanya, kerjasama Pradnya Mart dengan beberapa sekolah terus terjalin dan berkembang. Pada 15 Juni 2022, Drs. I Dewa Putu Alit, M.Pd selaku kepala sekolah SMK N 1 Gianyar mengundang langsung Pradnya Mart untuk mengisi materi pada seminar yang diselenggarakkan. Kemudian pada kesempatan lain, tepatnya pada 11 Oktober 2022, kesempatan lain datang dari SMP N 9 Denpasar yang mengundang Pradnya Mart untuk mengisi materi dalam program LDKS OSIS tentang leadership.

Baca juga : Pradnya Mart Menjadi Narasumber dalam Seminar di SMK 1 Gianyar

6. Team Gathering

Dokumentasi Pradnya

Salah satu misi Pradnya Mart adalah excellent team. Oleh karena itu untuk membentuk sebuah tim yang solid, selain dibekali dengan ilmu dan motivasi, Pradnya Mart juga mengajak tim untuk berpartisipasi dalam gathering. Kegiatan gathering ini mengambil tempat di Kebun Raya Bedugul pada 2 Oktober 2022 dengan melibatkan seluruh tim Pradnya Mart. Direktur Pradnya Mart, I Kadek Sudiarta membuka langsung kegiatan ini dengan sambutan. Kegiatan berlanjut dengan beberapa games dan hiburan yang menghabiskan kurang lebih waktu selama tujuh jam. Kegiatan kemudian ditutup dengan pertunjukan live music yang melibatkan semua tim Pradnya Mart.

7. Re-Opening Toko Pradnya Mart WR Supratman

Kegiatan Pradnya Mart
Dokumentasi Pradnya

Pradnya Mart senantiasa mengedepankan pengalaman customer dalam berbelanja kebutuhan alat tulisnya. Oleh karena itu, Pradnya Mart memperluas cabangnya di Jalan WR. Supratman, Denpasar. Perluasan cabang ini bertujuan untuk memberikan pelayanan ekstra bagi customer. Dengan interior yang lebih nyaman, toko yang lebih luas, barang yang lebih lengkap dna tentunya keuntungan yang berlipat. Dalam re-opening toko Pradnya Mart WR Supratman pada 10 Oktober 2022, Pradnya Mart juga mengundang partner dan supplier sebagai tamu undangan. Peresmian toko Pradnya Mart WR Supratman langsung melibatkan direktur Pradnya Mart melalui simbolis pemotongan pita.

8. Donasi ke Korban Banjir Bandang Jembrana

Kegiatan Pradnya Mart
Dokumentasi Pradnya

Pradnya Mart secara sadar meyakini bahwa berbagi kepada mereka yang membutuhkan adalah salah satu cara meraih kebahagiaan. Oleh karenanya, menindaklanjuti kondisi yang memperihatinkan dari korban banjir bandang di Jembrana pada Oktober silam, Pradnya Mart menyisihkan dana yang terkumpul melalui Pradnya Donasi untuk menyediakan beberapa kebutuhan sembako. Sembako tersebut secara langsung tim Pradnya Mart salurkan ke posko PMI di Jembrana. Meskipun menempuh jarak Denpasar-Jembrana selama kurang lebih 92 kilometer, Pradnya Mart merasa bersyukur bahwa sedikit bantuan dapat diterima dengan suka cita.

Baca juga : Pradnya Mart Salurkan Donasi ke Korban Banjir Jembarana

9. Lomba Mewarnai ‘Gema Kreasi’

Kegiatan Pradnya Mart
Dokumentasi Pradnya

Kegiatan Pradnya Mart di tahun 2022 yang juga tidak kalah menarik adalah lomba mewarnai dengan tajuk ‘Gema Kreasi Lomba Mewarnai Pradnya Mart’. Lomba mewarnai ini diselenggarakan dua kali. Pertama pada bulan Juli di Alun-alun Kota Bangli dan yang kedua pada bulan Desember di SMP Negeri 14 Denpasar. Antusiasme masyarakat untuk mengikuti lomba mewarnai Pradnya Mart amatlah besar. Terlebih karena Pradnya Mart menyediakan sertifikat yang langsung mendapatkan tanda tangan dari Bupati Bangli dan Kepala Dinas Pendidikan Denpasar. Serta hadiah uang tunai, piala dan goodie bag yang menyenangkan.

10. Tirta Yatra

Dokumentasi Pradnya

Tercantum dalam core value Pradnya Mart yang pertama yaitu spiritual,  Tirta Yatra adalah visualisasi nyata Pradnya Mart untuk merealisasikan nilai tersebut. Tirta Yatra Pradnya Mart secara rutin diselenggarakan pada tanggal 31 Desember setiap tahunnya. Selain melakukan persembahyangan sebagai bukti syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, dalam kegiatan yang sama Pradnya Mart juga memberikan apresiasi kepada karyawan yang telah berkerja keras baik dalam pekerjaan maupun dalam organisasi internal.

Baca juga : Pradnya Mart Gelar Lomba Mewarnai Kedua Tahun 2022

Nah, itulah beberapa kegiatan Pradnya Mart di tahun 2022 yang secara umum Pradnya Mart lakukan secara rutin setiap tahunannya. Semua kegiatan tersebut berpegang teguh pada visi, misi dan core value. Serta selalu berorientasi pada kebaikan tim internal, customer dan masyarakat secara umum. (rad)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat with CS
Halo, ada yang bisa kami bantu?