Kertas merupakan benda yang masih umum digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Jenisnya yang banyak tentu telah disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing orang. Mulai dari kebutuhan untuk kantoran, percetakan, produksi dan industri lain. Jenis kertas biasanya dibedakan dari ketebalan (gramasi) dan juga karakteristik permukaannya. Sahabat Pradnya sudah pada tahu belum jenis-jenis kertas dan kegunaannya? Dalam artikel kali ini, yuk kita belajar untuk mengenali jenis kertas sebelum salah pakai!
1. Kertas HVS
Kertas HVS adalah kertas yang paling umum digunakan untuk kantoran atau percetakan seperti foto copy. Kegunaan utamanya adalah untuk mencetak dokumen sederhana, seperti jurnal, laporan atau bahkan brosur. Ketebalan kertas HVS pun bervariasi, umumnya kertas HVS memiliki ketebalan mulai dari 60 gsm sampai 100 gsm. Ciri umum kertas HVS adalah permukaan yang berwarna putih bersih dengan tekstur kesat sedikit kasar.
2. Kertas Buram
Kertas buram memiliki kemiripan dengan HVS. Namun permukaannya cenderung lebih kasar, lebih tipis dan berwarna buram. Kertas ini biasanya memiliki kegunaan untuk mencetak surat kabar, soal-soal ujian sekolah, atau buku-buku murah dengan kualitas rendah.
3. Kertas NCR
Kertas no carbon required atau NCR adalah jenis kertas yang memiliki kegunaan untuk mentransfer informasi yang tertulis di halaman paling depan ke halaman-halaman kertas setelahnya. Seperti namanya, kertas ini tidak membutuhkan bantuan kertas tambahan seperti kertas karbon untuk membantu menyalin informasi ke lembaran kertas lainnya. Kegunaan umum kertas NCR adalah untuk pembuatan nota, kwitansi, serta bukti transaksi lainnya.
4. Kertas Art Paper
Jenis kertas ini memiliki ciri permukaan berkilau dan licin dengan ketebalan bervariasi mulai dari 120 gsm sampai 260 gsm. Kertas art paper tidak cocok untuk digunakan untuk tulisan tangan. Umumnya kertas ini memiliki kegunaan untuk percetakan desain yang lebih kompleks, seperti mencetak flyer, katalog, voucher dan lain sebagainya. Bahan kertas yang berkilau dan licin akan menampilkan hasil cetak desain lebih jelas dan indah.
5. Kertas Art Carton
Kertas Art Carton merupakan salah satu jenis kertas yang umum digunakan untuk beragam keperluan, mulai dari kartu nama, brosur, hingga kepada pembuatan kotak makanan dan minuman dengan beragam bentuk. Warna kertas art carton ini putih mengkilap di kedua sisi, kurang lebih serupa dengan art paper, tetapi ukurannya jauh lebih tebal sehingga cocok digunakan untuk produk cetakan yang membutuhkan bahan yang lebih kokoh dibandingkan art paper.
Baca juga : Tips Membuat Catatan Rapi untuk Pelajar
6. Kertas Ivory
Kertas ivory memiliki tampilan kedua sisi yang berbeda. Sisi permukaan satunya terlihat mengkilap, sisi satunya terlihat lebih redup. Sifatnya tebal dan kokoh karena ketebalan kertas ini mencapai 210-400 gsm, umumnya kertas ivory disebut sebagai kombinasi dari bahan art carton dan matte paper. Kertas ivory juga memiliki fungsi sebagai bahan dasar kemasan primer untuk makanan karena bahannya bersifat food grade. Food grade artinya bahan ivory aman untuk makanan, dan mampu menjaga kualitas makanan di dalamnya.
7. Kertas Kraft
Pada umumnya kertas kraft memiliki warna cokelat muda hingga tua. Permukaannya tergolong kasar dan tahan terhadap sobekan. Selain itu, kertas kraft juga mempunyai elastisitas tinggi, ringan, serta tidak mengandung racun. Dengan penampilannya yang terkesan klasik, organik, bahan kertas ini bersifat tahan lama dan kuat. Kertas kraft juga merupakan salah satu jenis kertas go-green karena proses pembuatannya yang ramah lingkungan.
8. Kertas Buffalo
Kertas buffalo memiliki tekstur yang mirip dengan guratan kayu dengan permukaan kasar. Warnanya pun bervariasi dengan ketebalan yang cukup sehingga kertas ini sangat populer penggunaannya sebagai sampul jilid buku, map, serta berbagai bahan kerajinan dari kertas. Gramatur kertas buffalo yang teringan adalah 150 gsm dan yang paling tebal 250 gsm.
9. Kertas Manila
Kertas manila adalah kertas yang relatif murah. Penggunaannya cenderung sebagai bahan dasar kerajinan tangan karena tekstur kertas yang fleksibel dan memiliki berbagai pilihan warna yang menarik. Jenis kertas ini sama kuatnya dengan kertas kraft, memiliki kualitas cetak yang lebih baik, dan memiliki retensi pigmen yang lebih kuat.
10. Kertas Asturo
Sebelum era digital, kelas prakarya di sekolah banyak menggunakan kertas jenis ini. Berbagai kerajinan tangan sederhana dibuat dengan bantuan gunting, lem, dan peralatan lain. Kertas asturo adalah kertas warna-warni berbentuk segi empat. Setiap sisi memiliki warna yang berbeda. Permukaannya licin dan satu sisi selalu berwarna putih, sementara sisi lainnya bisa berbeda warna (merah, biru, hijau, dsb).
Nah, itu tadi 10 jenis kertas dan kegunaannya. Sahabat Pradnya sekarang sudah tahu kan kertas mana yang akan dibeli sesuai dengan kebutuhan? Ngga perlu bingung, karena jenis-jenis kertas tadi juga bisa Sahabat Pradnya temukan di Pradnya Mart, loh! Belanja di Pradnya Mart sudah pasti lengkap. (Rad)
One Comment